Rekomendasi Cookies untuk Perayaan Penting

Menemukan cookies yang cocok di lidah tentu saja perkara yang engga mudah, terutama cookies kemasan. Setelah mencoba merk cookies di Indonesia yang diproduksi oleh UMKM, Cerita Camilan memiliki beberapa rekomendasi cookies untuk kamu.

Tentu saja cookies ini bisa jadi pendamping untuk memeriahkan hari-hari penting kamu. Merk-merk ini bisa dengan mudah kamu temuin di e-commerce Indonesia atau bahkan dibeberapa supermarket terdekat.

Here we go!

Rekomendasi cookies di Indonesia versi Cerita Camilan:

Ladang Lima Blackmond

Tampilan kemasan snack indonesia  Blackmond, rekomendasi cookies
Tampilan kemasan Blackmond

Memulai daftar ini dengan Ladang Lima Blackmond,

Not your common cookies, Ladang Lima Blackmond memiliki bentuk yang tidak lazim dalam dunia per-cookie-an. I mean, bentuknya tebal dan cenderung buntat. Berbeda dengan gambaran ideal dari cookies pada umumnya.

Namun jika berbicara soal rasa, Ladang Lima Blackmond termasuk kukis yang wajib untuk dicoba oleh setiap penikmat cookies. Rasa dark chocolate yang bercampur dengan gula kelapa yang terkaramel memberikan profil rasa manis dan pahit yang seimbang.

Camilan ini cocok hadir dalam perayaan-perayaan penting, seperti cookies lebaran, cookies natal, ataupun lainnya karena dalam satu kemasan terdapat banyak isi dari si bulat hitam ini!

Beli Ladang Lima Blackmond

Ladang Lima Blackthins

Snack indonesia Ladang Lima Blackthins
Tampilan kemasan Ladang Lima Blackthins

Meskipun terlihat sama-sama cokelat seperti saudaranya, Ladang Lima Blackmond, namun si krispi satu ini sangat berbeda. Tapi cookies ini tetap memiliki unique selling point yang menarik kok.

Dibuka dengan aroma manis dari penggunaan tepung singkong yang diikuti oleh aroma khas cokelat, Blackthins memberikan kesan cookies premium dari sebuah snack kemasan. Kemudian teksturnya yang memanjang namun tipis dan solid membuat setiap gigitannya terasa menyenangkan untuk dinikmati.

Terakhir, meskipun aromanya manis namun rasanya cukup kontras. Blackthins memiliki rasa manis yang dibarengin juga dengan sedikit rasa pahit. Such a good snack untuk yang menyukai kukis dengan rasa cokelat yang ga terlalu manis.

Beli Ladang Lima Blackthins

Ladang Lima Cheesethins

Tampilan kemasan snack indonesia Ladang Lima Cheesethins
Tampilan kemasan Ladang Lima Cheesethins

Beralih kepada kukis dengan rasa gurih, Ladang Lima Cheesethins might be your go to choice kalau sedang mencari cookies untuk dinikmatin atau dihadirkan pada saat perayaan hari penting.

Aroma dasar dari Cheesethins memiliki kesamaan dengan Blackthins, yakni aroma tepung singkong yang dominan namun pada akhir aromanya diikuti dengan aroma keju yang menggugah selera. Potongan kukis Cheesethins lebih tebal dan lebih solid di bandingkan dengan Blackthins, tekstur ketika dinikmatin didalam mulut juga terasa sangat crunchy.

Beralih ke rasa, Cheesethins menghadirkan rasa keju yang tidak konvensional untuk kukis. Cukup intens dibeberapa potongan pertama, namun lama kelamaan ketika lidah sudah mulai menyesuaikan, rasa manisnya muncul dan merekah memenuhi mulut kita. Penikmat keju harus mencoba kukis satu ini!

Beli Ladang Lima Cheesethins

Melts Matcha Lava Cookies

Tampilan snack indonesia melts
Tampilan Melts Matcha Lava Cookies

Penikmat matcha, ataupun kamu yang sedang mencari camilan rasa matcha, Melts Matcha Lava Cookies harus masuk ke dalam radar snacking kamu. This is bomb.

Melts terkenal dengan menghadirkan cookies plant-based yang menggunakan bahan-bahan terbaik untuk produk mereka.

Begitu pula dengan matcha yang menjadi bintang utamanya, dari aromanya saja tercium bukan food grade umum yang biasa di temuin dari camilan. Melts berani memilih jalur yang menantang dengan menggunakan bahan matcha premium yang tentu saja menghasilkan aroma dan rasa yang lebih pahit dan ga begitu lazim untuk snack Indonesia.

Namun ternyata keberanian ini menghasilkan produk matcha cookies yang memiliki keunikannya sendiri. Rasa matcha-nya medok; pahit namun dalam artian yang baik karena seharusnya rasa matcha memang seperti itu. Tapi tenang, masih ada rasa manisnya juga kok dari cream filling yang digunakan.

Beli Melts Matcha Lava Cookies

Melts Creamy White Cookies

Tampilan snack indonesia Melts Creamy White Cookies
Tampilan kemasan Melts Creamy White Cookies

Masih dari Melts, varian Creamy White Cookies adalah jawaban untuk kamu yang memiliki gigi manis dan sedang ingin mencari lonjakan energi instan dan tentu saja ga mau ngerasa guilty karena takaran gula ataupun komposisi yang digunakan adalah plant-based dan ga mengandung pengawet.

Lapisan luar pillow dari varian ini lebih garing di bandingkan dengan yang matcha, sehingga kita bakalan dimanjain banget oleh tekstur krispy dari setiap pillow-nya. Dan hal menariknya adalah filling dari Melts yang gampang meluber, meskipun secara nyata engga banyak namun ketika dinikmatin didalam mulut jadinya cukup banyak lho.

Menyoal rasa, kita bakalan di manjain dengan rasa vanilla dari varian ini. Definitely your comfort zone.

Beli Melts Creamy White Cookies

Almond Bite Original Ralalii

Tampilan snack indonesia ralalii almond bite cookie
Ralalii Almond Bite Cookies

Snack cookies ini wajib dihadirkan jika kamu ingin menjamu orang ataupun mempersiapkan acara yang penting, karena aspek dari aroma, tekstur, rasa, hingga harganya terbilang premium.

Tekstur cookies-nya tersimpan dengan baik berkat penggunaan vacum pack oleh Ralalii.

Namun selain untuk tekstur, unboxing vacum pack dari cookies ini memberikan pengalaman yang menarik karena kita di suguhkan dengan aroma kukis yang baru di panggang yang buttery dan manis, salut kepada Ralalii yang effort untuk memberikan kesan ini kepada konsumen.

Selaras dengan rasanya, setiap gigitan Almond Bite Original memberikan lapisan rasa yang menarik. Creamy, buttery, milky, dan manis yang on the spot. Di tambah serat oat juga bisa di rasakan dari setiap gigitannya sehingga menambah kebaikan dari daftar rekomendasi cookies ini.

Beli Ralalii Almond Bite Cookies


Baca juga artikel mengenai Snack Indonesia untuk Oleh-oleh yang Berkesan.

Leave a Comment