Perayaan Natal sudah di depan mata, Indonesia yang mempunyai keberagaman dalam beragama memberikan dampak positif terhadap toleransi, terlebih lagi saat ini circle pertemanan juga semakin luas dan fenomena saling memberikan hampers di setiap perayaan, seperti hampers Natal nanti sudah menjadi tradisi.
Isian hampers yang diberikan juga kian menarik dan kreatif dari setiap individu, seperti memilih snack Indonesia sebagai isian dari bungkusan penuh makna ini. Oleh karena itu, artikel dari Cerita Camilan ini mengkurasi dan memberikan ide camilan Indonesia untuk kamu bisa berikan kepada teman-teman Nasrani yang bakalan merayakan Natal, tentunya snack-nya bakalan unik dan juga berkesan buat mereka.
5 Ide Hampers Natal unik
- Dari Temen Segernya Kuah Soto
Kebayang ga nge-hampers-in kolega dengan snack rasa soto? Out of the box sih, ditambah lagi snack Indonesia ini terbilang fleksibel, mau di jadikan makanan pendamping bisa atau langsung di camilin di waktu Natal nanti juga bisa!
Segernya kuah soto dari camilan ini terbukti bisa membuat nuansa Natal kolega kamu semakin berkesan!
- Krispy Krispy Stik Kepiting
Kamu punya kolega yang suka makan kepiting? This snack is for them! Dari segi tampilan snack-nya saja sudah menarik perhatian ketika hampers Natal kamu di buka, kemasannya besar dengan warna pasel biru yang kalem langsung menarik perhatian!
Potongan dari snack ini terbilang cukup besar, dan tentu saja soal rasa, kepitingnya ga malu-malu! Nampol serta dilapisin dengan rasa asam dari jeruk nipis yang memberikan kesan segar di setiap gigitannya.
- Dalgona Salted White Chocolate Potato Chips
Paduan dua rasa yang saling bertolak belakang, Dalgona menghadirkan Salted White Chocolate Potato Chips dengan keunikan yang bisa kolega kamu nikmatin dari snack hampers Natal pemberian kamu!
Gurihnya keripik kentang dengan balutan cokelat putih memberikan kenangan baru di perayaan Natal tahun ini, dan tentu saja karena rasa unik dari camilan ini mereka bakal nungguin isi hampers Natal apalagi yang bakalan kamu berikan tahun depan!
- WOH Crispy Fish Skin
Bikin penasaran ketika hampers Natal dibuka, WOH Crispy Fish Skin adalah satu dari sekian snack unik yang bisa kamu berikan dalam sebungkus kado sukacita ini. Bisa mendukung nelayan di Sungai Musi, Sumatera dengan berkontribusi membeli snack dan menikmati camilan Indonesia ini tentu menjadi “double kill”.
Memiliki rasa ikan yang cukup kuat dengan bumbu yang terbilang minim, camilan ini cocok untuk teman kamu yang doyan banget sama ikan. Ga banyak rasa artifisial dari bumbu, rasa garing gurih dan sedikit amis dari ikan yang langsung di olah masih terasa di setiap potongan kulit ikan krispi ini!
- MATOH Cassava Chips
Keripik singkong yang lahir dari Bojonegoro, Jawa Tengah ini adalah definisi lokal keripik Indonesia yang ga banyak di temuin di pasaran snack Indonesia saat ini. Aksen rasa yang hangat namun penuh rasa berkat rempah-rempah yang digunakan sebagai bumbunya menjadikan keripik singkong ini sebagai camilan yang cocok untuk di nikmati dan menjadi hampers Natal di perayaan yang spesial ini.
Kolega kamu bakalan menikmati camilan khas Indonesia yang tenar ini dan pastinya setiap memikirkan keripik singkong, bakalan memikirkan pemberian mindful kamu!
5 Ide Hampers Natal kue kering
Belum afdol rasanya kalau ga ada kue kering di setiap perayaan keagamaan di Tanah Air, jenis kue ikonik ini tentu menjadi pendamping khas di setiap rumah atau di setiap hampers Natal.
Melihat daftar camilan yang sudah Cerita Camilan kurasi selama ini, ada beberapa camilan kue kering yang cocok untuk di jadikan ide hampers Natal buat kamu bisa pertimbangkan.
- Ralali Almond Bite Cookies
Aroma kukis yang buttery ini bakalan jadi salah satu hampers Natal kue kering yang bakalan berkesan buat kolega kamu yang menerimanya, ga main-main sih Ralali mendevelop aroma dari kukis almond yang berukuran bite-size satu ini.
Rasanya yang premium juga ikut memeriahkan indera perasa yang menerimanya! Buttery, creamy, dan manisnya spot on!
- Lemonilo Brownies Crispy Keju
Lemonilo juga merambah ke ranah brownies, dan secara presentasi dari tekstur, aroma dan rasa, kamu bisa mempertimbangkan camilan ini untuk di jadikan sebagai hampers Natal kue kering untuk kolega kamu!
Menggunakan bahan-bahan dari petani lokal, Lemonilo Brownies Crispy Keju menghasilkan aroma manis dan segar brownies yang baru di panggang, terlebih aroma singkongnya yang cukup dominan, menggugah selera!
- Melts Matcha Lava Cookies
Matcha flavour for Christmas?! Bisa! Memiliki banyak kebaikan di setiap gigitannya, Melts Matcha Lava Cookies ini memikirkan setiap aspek dari bahan-bahan yang digunakan dengan cermat.
Plant-based, iya. Filling matcha yang medok dan berasa penuh, iya. Menggunakan bahan-baha alami iya. Ga pakai penyedap rasa, juga iya!
- Koyaku
Nostalgia dengan camilan tradisional yang selalu meramaikan meja tamu di setiap perayaan besar keagamaan, baik Idul Fitri, Imlek, ataupun Natal. Kue satu atau kue koya ini adalah kue kering yang melintasi jaman. Koyaku adalah alternatif untuk kamu yang ingin menikmati dan memberikan kue kering dengan penuh makna kepada kolega yang merayakan Natal.
Terbuat dari bahan alami yang engga pakai pengawet, bebas MSG serta susu, Koyaku adalah isian hampers Natal kue kering yang cocok untuk kamu masukkan ke dalam daftarnya!
- Casa Grata Cinnamon Sweet Crackers
Kayu manis adalah salah satu bahan populer yang menghiasi daftar kemeriahan Natal disetiap tahunnya, Casa Grata Cinnamon Sweet Crackers termasuk ide hampers Natal kue kering yang bisa kamu pertimbangkan untuk memberikan kehangatan di perayaan mulai memasuki musim hujan di Indonesia ini.
Rasa kreker yang gurih dan nikmat di balut dengan bumbu-bumbu pilihan Casa Grata dengan mindful, terlebih lagi rasa kayu manis yang digunakan engga terlalu berlebihan sehingga masih berada di level yang cocok untuk di nikmati.
Kenapa memilih snack buat jadi isian hampers?
Mengirimkan hampers Natal berisi snack adalah love language yang bisa kamu lakukan kepada kolega yang merayakan hari spesial ini, pemilihan isi snack pasti kamu pikirkan dengan baik untuk menyesuaikan karakteristik dari sang penerima.
Ditambah lagi, siapa sih yang ga suka kalau di kasi snack? Selain untuk melengkapi kebutuhan nutrisi harian, snack juga bisa menjadi momen bagi penerima untuk mengingat kalau kamu adalah orang yang pengertian.
Oleh karena itu, snack adalah bahasa universal yang bisa kamu hadirkan dalam hampers Natal, di tambah lagi ide ini juga termasuk kreatif, kan?
Baca juga artikel mengenai 10 ide snack untuk anak TK.