Ubi ungu kian menarik untuk dijadikan bahan utama dalam pembuatan camilan, meskipun kerap di anggap sebagai kudapan tradisional di kala senja saat langit sedang berwarna abu-abu, namun karena banyak penelitian menarik mengenai manfaat ubi ungu memberikan dampak positif terhadap semakin beragamnya pilihan snack kemasan yang ada di pasaran Indonesia.
Apa manfaat ubi ungu?
Umbi ini kerap kali dilekatkan kepada teman-teman yang sedang dalam diet, memang sih ubi ungu mengenyangkan dan juga rendah kalori namun di balik itu umbi ini lebih dari itu!
Ada empat manfaat dari ubi ungu yang di lansir dari Healthline.
Fleksibilitas mengolahnya. Selain di rebus, ubi ungu bisa di proses dengan berbagai cara pengolahan. Di panggang, bisa. Kukus, seperti sauna bisa. Atau untuk mendapatkan tekstur yang garing namun tetap manis, juga bisa di goreng! You can’t go wrong with it.
Pengganti karbohidrat selain nasi. Ga salah sih kalau teman-teman yang sedang diet beralih ke ubi ungu untuk karbohidratnya karena secara penelitian menunjukkan setiap ukuran sedang dari ubi ungu hanya mengandung 27 gram karbohidrat. Makan dua saja sudah mengenyangkan!
Kaya serat. Sudahlah mengenyangkan kandungan serat dari sang ubi juga menjadi tambahan untuk penikmatnya! Seukuran sedang dari ubi ungu yang kamu konsumsi tersebut mengandung 3.8 gram serat dan hal baiknya makanan tinggi serat ini juga berdampak positif terhadap berkurangnya kenaikan gula darah!
Kandungan vitamin dan mineral. Untuk kamu yang ingin menambah asupan vitamin dan mineral, ubi ungu punya daftar nutrisi yang bisa melengkapi angka kecukupannya!
Kandungan gizi ubi ungu yang penuh akan kebaikan!
Melanjutkan poin keempat dari manfaat ubi ungu, umbi-umbian yang mudah ditemukan di Indonesia ini termasuk salah satu yang kompleks dalam gizi. Apa saja kandungan gizi ubi ungu?
- Pro-vitamin A: Ubi jalar kaya akan betakaroten, dan tubuh kita mengubah komponen ini menjadi vitamin A (kedip mata). Dalam setiap 100 gram ubi ungu, kamu sudah mencukupkan angka kebutuhan vitamin A harian lho!
- Vitamin C: Ga selalu soal jeruk, ubi ungu juga mengandung vitamin C yang bisa melengkapi kebutuhan harian kamu, terutama jika seseorang sedang kurang fit.
- Potasium: Mengkonsumsi ubi jalar berkaitan erat dengan tekanan darah karena mengandung potasium, dan bonusnya kandungan gizi ini mengurangi resiko penyakit hati.
- Mangan atau manganese: Tubuh kita ga bisa memproduksi gizi mangan, oleh karena itu mengkonsumsi ubi jalar termasuk salah satu opsinya. Gizi ini bermanfaat untuk perkembangan, dan metabolisme tubuh kita.
- Vitamin B6: Salah satu vitamin esensial yang kita dapatkan dari makanan, ubi jalar termasuk makanan yang mengandung Vitamin B6 yang berperan untuk mengkonversi makanan menjadi energi.
- Vitamin B5: Sama seperti vitamin B6, dengan mengkonsumsi ubi jalar kamu juga bakalan melengkapi angka kebutuhan vitamin B5.
- Vitamin E: Ingin memiliki kulit sehat? Vitamin E adalah salah satu kandungan esensial yang diperlukan, kabar baiknya ubi jalar memiliki kandungan ini! Makan enak, skincare tetap rutin digunakan, alhasil kulit juga glowing!
Informasi gizi ubi ungu
Dalam 100 gram ubi ungu mentah, mengandung:
- 86 kalori
- 77% air
- 1.6 gram protein
- 20.1 gram karbohidrat
- 4.2 gram gula
- 3 gram serat
- 0.1 lemak
Ragam snack ubi ungu kekinian.
Karena fleksibilitas untuk pengolahan, banyaknya manfaat ubi ungu untuk kita, serta di tambah Indonesia termasuk negara yang kaya akan umbi-umbian ini, bakalan sayang banget kalau engga dimaksimalkan potensialnya.
Oleh karena itu, ga salah sih bahan makanan yang di anggap sebagai “super food” ini menjadi bintang utama dalam snack Indonesia.
Bagian menariknya, Cerita Camilan memiliki kurasi snack ubi ungu yang bisa menjadi pilihan kamu! Here we go!
Lemonilo Chimi Keripik Ubi Jagung Bakar
Bagaimana jika ubi dijodohkan dengan jagung bakar? Lemonilo Chimi Keripik Ubi Jagung Bakar mengkreasikan dua rasa yang benar-benar berbeda kedalam satu kemasan camilan ini!
Hasilnya?
Rasa yang unik! Pengecapan pertama kamu bakalan disambut oleh rasa bumbu jagung bakar yang gurih dan smokey, sukses sih untuk Lemonilo yang bisa menghasilkan rasa smokey-nya. Kemudian diikuti dengan rasa khas dari keripik ubi yang muncul belakangan.
Dapat dua rasa sekaligus sih.
WOH Seasonal Root Vegetable Chips
Memiliki unique selling point dalam mengkreasikan camilan yang diolah dalam jumlah terbatas (handcrafted kettle cooked), WOH menghasilkan konsistensi rasa dan teksur yang selalu sama di setiap kemasannya!
Kabar baiknya lagi, WOH masih menjaga rasa orisinil dari beragam jenis ubi yang digunakan. Jika kamu ingin mencari snack ubi ungu yang memiliki rasa “bulat”, WOH termasuk salah satu pilihan kamu.
Selain WOH, ada pula snack Indonesia lainnya yang memanfaatkan rasa manis gurih dari ubi ungu tanpa bumbu, next!
POTA Sweet Potato Chips
BareFood POTA termasuk salah satu merek snack Indonesia yang memanfaatkan rasa unik yang khas dari ubi jalar dalam camilannya. Bahkan dari kemasan pertama dibuka, kamu bakalan langsung di sambut dengan manis dan segarnya ubi ungu dan merah yang digunakan oleh camilan Indonesia ini!
Memiliki tekstur keripik ubi yang lebih tebal, kamu bakalan dimanjain dengan keripik yang garing! Satisfying banget sih.
Whole Chips Purple Ube
Keripik ubi ungu berbentuk kerupuk, you don’t want to miss this one! Ringan, garing, penuh kejutan, dan pastinya rasa dari ubi ungu yang ga neko-neko. Whole Chips Purple Ube berhasil menghadirkan cara baru dalam menikmati ubi ungu yang baru!
Meskipun aromanya cukup halus, namun engga dengan rasanya! Rasa ubi ungunya mengundang jari buat ngejepit snack Indonesia ini buat di nikmatin! Sentuhan garam yang sedikit menyeimbangkan rasa camilan ini.
Geleng-geleng sih sama snack keripik ubi ini.
Ubi ungu memang terbukti punya banyak bakat, terutama untuk buat kita jatuh hati dalam menikmatinya. Sebagai warga Indonesia, kita bangga sih karena punya ubi ungu yang bisa di olah dengan beragam, punya manfaat dan kandungan gizi yang banyak serta pilihan snack-nya semakin menarik untuk di nikmati juga.